Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Memahami Arti Ekonomi

arti ekonomi
Ada tiga cara yang umumnya digunakan untuk memahami pengertian ekonomi yaitu secara etimologis, secara filosifis, dan secara praktis. Meski demikian, pengertian ekonomi tidak hanya terbatas pada tiga lingkup itu, sebab banyak para ahli yang memberikan pendapat mereka dalam sudut pandang berbeda.

Secara etimologis, ekonomi berasal dari bahasa Yunani yaitu kata "oikos" yang berarti "rumah tangga" dan kata "nomos" yang berarti "aturan". Menurut Deliarnov dalam bukunya Perkembangan Pemikiran Ekonomi menyebutkan bahwa istilah oikonomos pertama kali digunakan oleh Xenophanes yang kemudian dikembangkan oleh Aristoteles.

Jadi, pengertian ekonomi secara etimologis adalah kumpulan peraturan yang berlaku dalam suatu rumah tangga. Pemahaman konsep rumah tangga sendiri oleh Aristoteles dimengerti sebagai sebuah lembaga atau wadah berkumpulnya sekelompok orang. Bisa dipahami bahwa ekonomi saat itu menunjukan pada sebuah istilah yang menggambarkan sistem yang berlaku sehari-hari dalam sebuah rumah tangga.

Secara filosifis, ekonomi bisa dipahami sebagai sebuah pemikiran manusia untuk memenuhi kebutuhan yang bertujuan untuk bertahan hidup. Pemikiran ini yang kemudian berkembang menjadi dasar dari ilmu ekonomi dan filsafat ekonomi.

Ilmu ekonomi adalah disiplin ilmu yang mempelajari kegiatan manusia dalam melakukan proses produksi, distribusi dan konsumsi. Sedangkan filsafat ekonomi adalah ilmu yang mempelajari tentang kajian teori ekonomi, metode penelitian ekonomi untuk menghasilkan pemikiran mendasar tentang kegiatan ekonomi.

Sedangkan, pengertian ekonomi secara praktis tidak jauh berbeda dengan dua pandangan di atas. Secara praktis, ekonomi diartikan sebagai tindakan manusia untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari dengan melakukan tindakan produksi, distribusi dan konsumsi. Jadi, ilmu ekonomi menjadi ilmu yang melakukan penalaran terhadap tindakan-tindakan praktis tersebut.

Secara umum, tindakan ekonomi muncul karena adanya kebutuhan manusia. Kebutuhan yang mendorong manusia untuk melakukan produksi, distribusi dan konsumsi. Dalam ilmu ekonomi, kebutuhan menjadi salah satu pertimbangan penting yang mempengaruhi tingkah laku manusia. Ekonomi bisa berarti sebuah pemikiran, perilaku, dan penilaian tentang kebutuhan manusia.

Secara umum, itulah yang menjadi dasar pengertian ekonomi. Dalam perkembangannya, ekonomi yang awalnya dianggap sebagai sebuah kegiatan saja, kemudian dirumuskan sedemikian rupa sehingga menjadi sebuah disiplin ilmu ekonomi.

Semoga dengan penjelasan singkat ini kita bisa memahami tentang apa itu ekonomi. Terlepas dari pendapat pada ahli, sebenarnya ekonomi itu adalah hal yang selalu lekat dengan pribadi manusia sehari-hari. Sebab itulah ilmu ekonomi digolongkan kedalam ilmu-ilmu sosial.
Leon Manua
Leon Manua Mata yang tak pernah kau tatap secara nyata

Posting Komentar untuk "Memahami Arti Ekonomi"